PELATIHAN INFOGRAFIS yang diadakan oleh PT.Arutmin Indonesia bekerja sama dengan Fakultas Kehutanan ULM ,  acara pelatihan infografis dilaksanakan pada tgl  7 Agustus 2020 lalu dengan durasi waktu 3 jam yaitu pada pukul 09.00-12.00 WITA yang diselenggarakan secara daring/online melalui media room zoom

Kegiatan tersebut diminati oleh kalangan mahasiswa semester akhir sebanyak 48  peserta

Sharing Session infografis ini sendiri menurut Wakil Dekan Akademik Fakultas Kehutanan ULM Bapak Dr.Hafizianor,S.Hut,M.P  sangat  penting di era visual  seperti sekarang ini dalam rangka  menyampaikan informasi yang komunikatif  dan sangat berguna didalam menunjang  dunia kerja

Peserta dipandu oleh narasumber dari PT.Arutmin Indonesia Bapak M.Yusup,S.Hut,M.P Dan diarahkan untuk membuat model hasil ppt yg lebih menarik, harmonis serta informatif

Selama proses pelatihan berlangsung peserta diberikan tugas untuk membuat ppt masing masing dengan materi yang telah disampaikan oleh narasumber, hingga setelah dipilih oleh Nara Sumber  terdapat 3 peserta dengan karya terbaik  yaitu saudara Mega Aulia Rahmayanti, Muhammad Rizkon dan Vina Novia yg merupakan mahasiswa Fakultas Kehutanan ULM  angkatan 2016, menurut Mega Aulia “pelatihan seperti ini sangat penting untuk meningkatkan softskill mahasiswa dalam mengembangkan IPTEK yg dikelola dengan sistem informasi grafis dalam era visualisasi dan kegiatan tersebut sangat bermanfaat dalam membuat keharmonisan warna yg  sesuai , karena ini merupakan ilmu baru dan ilmu yang saya suka” .

Pelatihan ini akan berlanjut untuk mahasiswa dengan angkatan yang berbeda.